Pernah memikirkan tentang desain mushola dalam rumah belum? Jika kamu ingin mewujudkan sebuah ruangan tidak peduli seberapapun ukurannya agar bisa khusyuk berubah. Maka, kamu mungkin butuh referensi tentang desain mushola dalam rumah yang kali ini akan kita bahas. Karena bagaimanapun, rumah adalah tempat kita tinggal. Dan tentu saja Sholat adalah kewajiban bagi umat muslim.
Karena itu, kamu juga harus mempertimbangkan bagaimana desain mushola dalam rumah terbaik. Agar apa? Agar kamu dan keluarga bisa punya ruangan khusus untuk melaksanakan perintah agama. Lantas, bagaimana sih inspirasi desainnya?
Apakah Ruangan Beribadah (Mushola) Wajib Dalam Setiap Rumah?
Beribadah terutama ibadah sholat 5 waktu memang wajib bagi umat muslim. Tapi, bagaimana dengan bangunan atau ruangan khusus mushola di rumah? Apakah hal ini wajib kamu miliki juga? Karena tidak semua rumah, terutama yang kamu beli jadi dari beberapa developer tidak menyediakan ruangan tersebut, ya kan? Bagaimana hukumnya?
Ternyata, memiliki mushola sendiri di rumah bukan hal yang wajib. Namun, sunnah alias dianjurkan oleh pemuka agama. Nah, yang namanya sunnah maka kamu bisa mempertimbangkan untuk membangun ruangan khusus ini. Apalagi dengan beberapa keunggulan atau kegunaan mushola. Ya, tidak setiap saat kamu bakalan pergi sholat ke masjid, kan?
Beberapa keuntungan memiliki mushola di rumah seperti:
- Sebagai salah satu tempat beribadah agar lebih khusyuk. Dimana para wanita memang lebih disarankan beribadah sholat di rumah. Sedangkan ini juga bisa menjadi ruangan terbaik bagi para pria ketika sedang berhalangan untuk sholat langsung di masjid terdekat.
- Interaksi dengan keluarga lebih hangat saat beribadah. Kamu memang bisa saja menjadikan kamar, ruang tamu atau bahkan ruang keluarga untuk tempat beribadah sehari-hari. Tapi, pasti hanya sendirian, bukan? Atau, kawasannya terbatas. Bagaimana dengan beribadah bersama pada mushola? Lebih erat pastinya kekompakan keluarga.
- Mengajarkan anak-anak untuk taat beragama dan menjadi tempat mereka untuk mempelajari hal tentang beribadah.
- Membuat tamu lebih mudah menjalankan perintah agama ketika sedang menginap atau berkunjung ke rumah kamu nantinya.
Inspirasi Desain Mushola Dalam Rumah
Ada banyak sebenarnya, inspirasi yang bisa anda gunakan. Misalnya saja:
Mushola Minimalis
Nah, anda juga bisa menggunakan desain mushola dalam rumah yang terlihat lebih simpel. Jika desain rumah anda juga minimalis. Maka, tidak ada salahnya anda juga menggunakan desain serupa pada ruangan mushola anda. Tidak ada patokan dalam menggunakan furniture pada ruangan mushola anda ini. Namun, lebih kami sarankan untuk meminimalisir furnitur yang tidak berhubungan dengan kegiatan beribadah.
Lengkap Dengan Tempat Berwudhu
Kemudian inspirasi desain mushola dalam rumah selanjutnya yang bisa kamu contek adalah desain kedua ini. Kamu bisa menyisihkan sudut ruangan dan merombaknya menjadi ruangan beribadah mini. Tidak perlu terlalu luas kok. Tapi, usahakan juga ada bagian tersendiri untuk kran agar bisa ambil wudhu. Pastikan juga percikan air dan sisa air wudhu bisa mengalir dengan baik ke pembuangan agar tidak becek.
Mushola Di Bawah Tangga
Jika kamu punya rumah dengan dua lantai atau lebih. Kamu bisa menggunakan sudut bagian bawah tangga dan sulap menjadi ruangan beribadah kok. Kamu bahkan tidak perlu bongkar pasang atau renovasi rumah lagi ya kan? Cukup dengan mendekor dan menambahkan furniture untuk sholat saja. Mislanya mukena, sarung, al qur’an dan tentu saja sajadah.
Tinggalkan komentar